Rabu, 24 Agustus 2016
pengertian golok
Dari segi kata, Golok berasal dari bahasa dikawasan indonesia atau melayu. Golok adalah perkakas yang digunakan untuk memotong, ukurannya lebih besar dari pisau, pada dasarnya semua jenis pisau besar yang digunakan untuk berbagai keperluan dapat disebut sebagai golok. Golok pada dasarnya merupakan peralatan rumah tangga namun dapat pula digunakan sebagai senjata karena jangkauannya lebih baik daripada pisau biasa. meskipun istilah golok muncul diindonesia namun berbagai pisau sejenis disebut juga sebagai golok oleh orang indonesia. yang jelas perbedaannya adalah jika kita membicarakan soal parang, parang adalah semacam golok yang khas ada dinusantara yaitu indonesia dan daerah melayu lainnya. parang dapat digunakan untuk berkebun dan dapat pula untuk senjata.
perbedaan antara golok dan pedang adalah golok dibuat sebagai peralatan rumah tangga namun dapat pula digunakan untuk senjata, sedangkan pedang, pedang dibuat hanya untuk sebagai senjata, dari bentuknya golok umumnya memiliki punggung yang lurus kecuali pada bagian ujung ada juga yang bengkok atau miring, kemudian golok adalah pisau besar dengan satu sisi tajam memanjang hingga keujung bilah.
kemudian bagian tengah golok cenderung sama lebar dengan bagian bawahnya atau lebih lebar, kemudian dari ketebalan, kebanyakan golok lebih tebal dari pisau biasa.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
thx
BalasHapus